Alami Lakalantas, DJ Cantik Meninggal Usai Tampil di Pesta

804 Kali Dilihat
Alami Lakalantas, DJ Cantik Meninggal Usai Tampil di Pesta

Sidrap. infosiar.com — Usai tampil disalah satu acara pesta atau hajatan keluarga, seorang Disk Jockey (DJ) cantik alami kecelakaan lalulintas (Lakalantas).

Kejadian itu berlangsung Kamis dini hari (12/10/2023) sekira pukul 03.50 Wita setelah satu unit mobil Honda jenis Brio warna merah dengan Nopol DC 1465 BI yang ditumpangi korban bersama 3 rekannya yang lain.

Kecelakaan tunggal (Laka Tunggal) itu terjadi di jalan poros Sengkang – Sidrap, tepatnya di Bendoro, Desa Mojong, Kecamatan Watang Sidenreng, Sidrap, Sulsel.

Informasi yang dihimpun dari sejumlah warga, korban berinisial RS (17) asal Desa Rijang Panua, Kecamatan Kulo, Sidrap itu, meninggal di tempat kejadian perkara (TKP) akibat luka robek pada dagu, luka lecet diperut dan memar pada dahi.

Kasat Lantas Polres Sidrap, AKP Haryanto membenarkan terjadinya musibah itu yang menelan korban jiwa dan membuat kendaraan tersebut mengalami kerusakan berat.

Menurutnya, mobil yang dikendarai perempuan berinisial RA (24)
bergerak dari arah Timur ke arah Barat (dari arah Tanru Tedong menuju arah Pangkajene) dengan kecepatan tinggi.

“Diduga kuat pengendara mengantuk, sehingga mobil oleng ke kiri jalan dan meluncur ke jurang sehingga terjadi laka tunggal yang mengakibatkan perempuan RS, S mengalami luka-luka dan meninggal dunia di TKP,”ujarnya

Ia mengatakan, ketiga korban lainnya saat ini menjalani perawatan secara terapisah yakni, perempuan R di rawat di Puskesmas Lancirang, Kecamatan Pitu Riawa, Perempuan RA dan Lelaki A, dirawat di RSU Nene Mallomo, Pangkajene, Sidrap. (Mia/Diah)