Banjir Hadiah, Pesta PHS BRI Cabang Sidrap Berlangsung Meriah

151 Kali Dilihat
Banjir Hadiah, Pesta PHS BRI Cabang Sidrap Berlangsung Meriah

Sidrap, Infosiar.com — Pengundian Panen Hadiah Simpesdes (PHS) priode 1 Sepetember 2022 hingga 28 Februari 2023 yang digelar Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Sidrap banjir hadiah dan berlangsung meriah.

Undian Panen Hadiah Simpedes BRI itu dilaksanakan di Halaman ex kantor Bupati Sidrap, Jalan Jendral Sudirman, Pangkajene, Kecamatan Maritenggae, Sabtu malam, (17/6/2023).

Sebagai wujud peduli terhadap nasabahnya, BRI Cabang Sidrap menyiapkan dua unit mobil sebagai hadiah utama yang dikemas dalam program PHS.

Hadir pada acara tersebut, Pemoinan Cabang BRI Sidrap, Muhammad Sakaria.dan sejumlah pejabat dari Dinas Sosial, Kepolisian Notaris dan sejumlah undangan lainnya serta ratusan nasabah BRI Sidrap.

Pinca BRI Sidrap, Sakaria yang dikonfirmasi usai acara pesta PHS mengatakan, acara ini digelar untuk mengundi nasabah yang beruntung dalam meraih sejumlah hadoah yang telah disiapkan dan diundai secara bertahap.

Untuk itu, Sakaria meminta kepada nasabah yang belum beruntung pada tahap ini, masih punya kesempatan mendapatkan hadiah pada program PHS priode Maret- Agustus 2023 mendatang.

Menurutnya, pengundian itu digelar guna memberi penghargaan kepada nasabah BRI yang setia menabung, khususnya, tabungan Simpedes yang tetsebar disejumlah kantor unit yang ada didaerah ini.

Acara PHS ini berlangsumg meriah dengan menghadirkan group musik untuk.memberikan hiburan segar kepada para nasanah sambil menunggu pengundian puluhan hadiah.

Hadiah tersebut berupa dua unit mobil sebagai hadiah utama jenis Toyota Raize dan Toyota Agya dan puluhan unit motir serta puluhan hadiah elektronik lainnya.

Sementara itu, Ketua Panitia PHS BRI Sidrap, Linda yang ditemui terpisah, mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah ikut mendukung acara ini hingga berlangsung sukses, aman dan lancar.

“Kami sadari sepenuhnya, acara ini belum mampu memberikan kepuasan kepada semua pihak, sehingga pelaksanaan acara serupa kedepan akan berlanhsung lebih baik,”ujar Linda yang turut diamini panitia lainnya. (Diah)