Dewan Perlu Bersikap Terkait KTNA Sidrap Tidak Ikut Penas XVI 2023

556 Kali Dilihat
Dewan Perlu Bersikap Terkait KTNA Sidrap Tidak Ikut Penas XVI 2023

Sidrap, Infosiar.com — Tidak ikut sertanya kontingen Kelompok Tani Nelayan Andalan (KTNA) Sidrap pada Pekan Nasional (Penas) XVI di Padang, Sumbar 10 -15 Juni 2023, kembali menuai sorotan.

Setelah menuai sorotan dari berbagai elemen masyarakat, kali ini sorotan muncul dari pemerhati masyarakat petani Sidrap, H Aris Asnawi yang dikonfirmasi melalui ponselnya, Sabru (3/6/2023).

Menurutnya, menyikapi masalah ini, anggota DPRD Sidrap harus bersikap tegas dengan memanggil instansi terkait untuk dilakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) guna dibahas secara bersama.

Mantan tokoh pemuda Sidrap era tahun 80 an menegaskan, tidak ada alasan bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidrap tidak mengikut sertakan kontingen KTNA Sidrap pada event nasional ini.

Dijelaskannya, Penas KTNA merupakan ajang konsolidasi petani secara nasional, karena ada acara urung rembuk tentang perkembangan dan masalah yang di hadapi oleh Petani.

Diajang tetsebut, lanjut H Aris, ada pameran produk unggulan dan kemajuan teknologi pertanian, jadi momen ini menjadi sarana studi komparatif bagi petani, khususnya KTNA Sidrap

“Baru Penas kali ini Sidrap yang terkenal lumbung pangan dan kantong telur Sulsel tidak ambil bagian, dan tentu hal ini menjadi pereseden buruk bagi daerah Sidrap itu sendiri,”jelas H Aris yang juga salah seorang wartawan senior.

Sejatinya, kata H Aris, masalah ini harus dikomunikasikan dari awal dengan baik tentu bisa dicarikan solusi dengan Pemkab Sidrap, wakil Sidrap di Dewan Provinsi hingga DPR RI dengan jabatan strategis.

“Ada pula Mentan RI, Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang juga orang Sidrap, tapu masalahnya, para wakil rakyat tak pernah di ajak bicara, sehingga nama baik pertanian Sidrap tercoreng sampai ketingkat nasional,”sesal H Aris. (Diah)