Sidrap, Infosiar.com — Menjadi pertanyaan sejumlah pihak di daerah ini terkait penyerahan dana partai yang dilaksanakan di Baruga Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Sidrap.
Penyerahan dana partai untuk Tahun Anggaran (TA) 2022 ini, diserahkan Bupati Sidrap, Dollah Mando, Kamis (30/6/2022) yang dihadiri 9 pengurus partai dari 10 partai yang memperoleh kursi di DPRD Sidrap.
Turut hadir, Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sidrap, Rulli Dasananda, Kepala BKAD Sidrap, Andi Rahmat.
Menurut Rulli, alasan penyerahan dana partai yang dilaksanakan di Baruga Rujab Bupati, karena Bupati juga punya jadwal acara yang tidak kalah pentingnya ini hari di Kabupaten Bone.
“Hari ini, pak Bupati akan berangkat ke Bone jam 09.00 Wita, namun dia meminta acara tersebut dapat di laksanakan 08.00 Wita sambil jadi ajang silaturrahim dengan para pengurus partai,”kata Bupati yang dituturkan Kepala Kesbangpol.
Dijelaskannya, dari 10 partai peraih kursi di DPRD Sidrap, hanya ada 9 pengurus partai yang hadir, kecuali partai NasDem yang tidak ada klarisikasinya terkait ketidak hadirannya.
Sementara itu, Ketua DPD NasDem Sidrap, Samsumarlin yang dikonfirmasi melalui ponselnya sesaat lalu mengatakan, ketidak hadiran mereka pada karena terjadi miskomuniakasi.
“Undangan tersebut telah kami delegasikan ke Wakil untuk hadiri acara tetsebut, namun karena mereka punya urusan, sementara saya juga punya acara di Makassar sehingga kami tidak sempat hadir,” ujar Samsumarlin. (Diah)