H Pilli Gelar Sosbang Dengan Tema Kepahlawanan

435 Kali Dilihat
H Pilli Gelar Sosbang Dengan Tema Kepahlawanan

Sidrap, Infosiar.com — Momen hari pahlawan tahun ini, anggota DPRD Provinsi Sulsel dari fraksi partai Golkar, H Zulkifli Zain, SH gelar sosialisasi kebangsaan (Sosbang)

Acara tersebut dipusatkan di gedung masyarakat Sao Toripurennue, Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Sidrap, Ahad (13/11/2022) sekira pukul 10.00 Wita hingga 12.00.Wita.

Dihadapan 250 majasiswa Universitas Muhammadiyah Sidrap (UMS) Rappang, H Pilli sapaan akrab H Zulkifli Zain memaparkan tentang pentingnya memahami arti kepahlawan

Menurutnya, kepahlawanan adalah sifat seseorang yang akan mewujudkan suatu pemikiran, sikap, dan tindakan yang ditujukan untuk kepentingan menjaga harkat dan martabat dirinya maupun bagi kepentingan masyarakat banyak termasuk bagi bangsa dan negara.

Dijelaskannya, nilai-nilai kepahlawanan akan tumbuh melekat pada diri seseorang yang memiliki jiwa tersebut dan akan mendasari seluruh perjalanan hidupnya.

Ia menambahkan, sebagai sifat yang tertanam dalam jiwanya, sifat kepahlawanan tidak lekang oleh perubahan kondisi dalam lingkungannya maupun sikap masyarakat disekitarnya sepanjang masa.

Untuk itu, Sosbang yang bersamaan dengan peringatan hari pahlawan ini, memiliki makna penting untuk kita renungkan betapa besar perjuangan dan pengorbanan yang telah dilakukan para pejuang dalam merebut kemerdekaan ini.

“Saya mengajak kepada adik-adik mahasiswa dan masyarakat untuk terus menghargai jasa-jasa para pahlawan kita dengan melanjutkan cita-cita dan perjuangan mereka dalam mengisi pembangunan di berbagai bidang, khususnya didaerah ini,” jelas H Pilli

Sementara itu, pemateri lainnnya yaitu, Khairuddin, S.IP, MAP mengulas tentang pahlawan lokal yang kini terkesan mulai terlupakan, padahal perannya sangat besar dalam ikut merebut kemerdekaan dari penjajah. (Diah)