Momen Ramadhan, SD Negeri 1 Massepe Gelar Pesantren Kilat

423 Kali Dilihat
Momen Ramadhan, SD Negeri 1 Massepe Gelar Pesantren Kilat

Sidrap, Infosiar.com — Manfaarkan momen bulan ramadhan ini, SD Negeri 1 Massepe, Kecamatan Tellu Limpoe, Sidrap, menggelar kegiatan pesantren kilat.

Pesantren kilat tersebut, dibuka langsung Kepala UPT SD Negeri 1 Massepe, Hasnani yang dilaksanakan dilingkup sekolah dan diikuti seluruh peserta didik dari kelas 1 hingga kelas 6, Senin kemarin (27/3/2023).

Kegiatan pesantren kilat tahun ini, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang hanya diikuti kelas 3 hingg kelas 6, namun kali ini, semua peserta didik harus ikut.

Demikian disampaikan Hasnani yang dikonfirmasi via ponselnya, Selasa (28/3/2023) mengatakan, seluruh peserta didik harus mengikuti kegiatan ini sesuai arahan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sidrap.

Menurut Hasnani, pembukaan pesantren kilat itu diawali dengan sambutan ketua panitia, Hj Muliana selaku guru agama islam yang dihadiri seluruh guru dan staf serta peserta didik.

“Insya Allah, kegiatan ini akan berlangsung selama 5 hari kedepan yang dimulai sejak 27 Maret hingga 1 April 2023 mendatang,”jelas Hasnani.

Dijelaskannya, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan para peserta didik dalam bidang keagamaan agar dapat memahami ilmu agama dengan baik dan benar sehingga dapat diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Intinya, kegiatan pesantren kilat ini memiliki tujuan untuk menanamkan nilai-nilai agama kepada peserta didik agar nantinya dapat mengisi sisi kognitifnya,”tutup Hasnani

Sekedar diketahui, materi dalam kegiatan ini diantaranya, Thaharah (bersuci), Bacaan Shalat, Doa - Doa Harian, Hapalan Surah, Tadarus, dan Dakwah. (Fir/Diah)