Banggai, Infosiar.online — Peduli dengan religi (Agama), personel Polsek Kintom, Polres Banngai, Sulteng bersama warga bahu membahu membangun Masjid Al Husain, Desa Dimpalon, Kecamatan Kintom, Banggai, Jumat (13/112020).
Aksi sosial itu dilakukan guna melaksanakan program Kapolres Banggai yakni, Jumat Pagi Kota Bersih (Jumpa Kasih).
Kapolsek Kintom AKP Muhammad Asdar mengatakan, kegiatan gotong royong menyelesaikan pembangun rumah ibadah bersama warga itu dilakukan sebagai wujud sinergitas antara polri dan masyarakat.
“Kegiatan ini juga sebagai salah satu cara Polri membangun kebersamaan dan hubungan baik dengan masyarakat,” kata Kapolres yang dituturkan Kapolsek.
AKP Muhammad Asdar berharap, melalui kegiatan gotong royong ini dapat tercipta hubungan silaturahim dan harmonis antar Polri dan masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas.
“Sifat gotong royong ini harus terus dipertahankan, karena merupakan budaya asli dari bangsa Indonesia,” harap Kapolsek Asdar yang dikonfirmasi melalui ponselnya. (Diah)