Pengurus dan Kader PD Sambut Baik Keputusan AHY Dukung Anies

896 Kali Dilihat
Pengurus dan Kader PD Sambut Baik Keputusan AHY Dukung Anies

Sidrap, Infosiar.com — Pengurus dan kader serta simpatisan Partai Demikrat (PD) di seluruh Indonesia, khususnya didaerah ini, sambut baik keputusan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang mengusung Anies Baswedan sebagai Bacapres 2024 mendatang.

Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang
PD Sidrap, Ahmad Jafar yang ditemui di Pangkajene, Sidrap, Kamis (26/1/2023) mengatakan, dukungan tersebut dinilai sangat tepat untuk seorang Calon Presiden (Capres) harapan rakyat kedepan.

Menurutnya, fugur Anies Baswedan merupakan sosok yang dinilai mampu melakukan perubahan kearah yang lebih baik dengan inteletuaitasl tinggi serta berakhlak yang diyakini akan diterima semua kalangan masyarakat.

Keputusan Ketua PD, AHY untuk mendukung Anies sebagai Bacapres 2024 mendarang, kata Ahmad Jafar, tentunya akan menjadi motivasi bagi pengurus dan kader serta simpatisan PD untuk mensosialisasikan Bacapres Anies kepada masyarakat.

Dijelaskannya, setelah Anies resmi didukung PD, AHY mengajak Partai Nasdem dan PKS untuk segera membentuk Sekretariat Perubahan, sebagai bukti keseriusan dan komitmen PD untuk mewujudkan Koalisi Perubahan.
 
“Koalisi Demokrat, PKS, dan Nasdem dipersatukan oleh visi dan semangat yang sama, senasib dan seperjuangan, untuk mengemban amanah rakyat yang menginginkan perubahan dan perbaikan pada kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,”tegas AHY yang dituturkan Ahmad.
 
Sebenarnya, lanjut AHY, kerja tim kecil Koalisi Perubahan sudah mendekati tahap final. Dengan rentang waktu komunikasi lebih dari enam bulan, sudah cukup untuk mengambil keputusan yang penting dan fundamental.

Terkait Bakal Calon Presiden (Bacapres), tambahnya, sudah ada kesamaan cara pandang dari ketiga partai untuk mengusung Anies Baswedan sebagai Bacapres 2024, dan bagi Demokrat, Mas Anies adalah Tokoh Perubahan dan Perbaikan.

Selanjutnya, terkait Bacawapres, Partai Nasdem menyerahkan penuh kepada Bacapres Anies Baswedan. Sementara itu, AHY mengakui, Demokrat dan PKS masing-masing memiliki aspirasi kader utamanya sebagai Bacawapres.

“Kami rasional saja, jangan sampai faktor penentuan Bacawapres ini, justru menjadi hal yang menghambat bagi terbentuknya Koalisi Perubahan,”jelas AHY yang kembali dituturkan Ahmad Jafar.

Untuk itu, sambung AHY, PD akan mengajak PKS agar menyerahkan keputusan Bacawapres kepada Bacapres yang kita usung agar memiliki keseteraan yang sama dalam koalisi. (Diah)