Parepare, Infosiar.com — Wakil Ketua Bidang Organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) pusat, meminta PWI Kota Parepare Kabupaten Barru, segera berpisah.
Hal itu diungkapkan Zulkifli Gani Otto yang kerap disap Zugito, saat menghadiri Konfrensi PWI Konfrensi PWI Parepare–Kabupaten Barru priode 2021-2024 yang digelar di restaurant Dynasti, Parepare, Kamis (7/1/2021).
“Seharusnya PWI Kabupaten Barru juga segera terbentuk, karena sejak berdirinya PWI Ajatappareng puluhan tahun lalu, hingga saat ini masih bergabung terus,” jelas Zugito yang juga mantan Ketua PWI Provinsi Sulsel dua periode.