Sidrap, Indosiar.com — Selamat jalan sahabat dan saudaraku Andi Kurnia Muchalis (55) atas meninggalnya pada hari Rabu (2/2/2022) disalah satu Rumah Sakit (RS) di Makassar.
Almarhumah saat ini sementara di semayamkan di rumah duka di jalan Lanu”mang, Rappang, Kelurahan Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Kabupaten Sidrap, Sulsel.
Demikian disampaikan Ny Wilayah, salah seorang sahabat angkatan 1985 di SMA Negeri 1 Sidrap, Eks SMA Negeri 157 Rappang yang ditemui dirumah duka, Kamis (3/2/2022).
Menurutnya, almarhumah akan di makamkan pada hari ini disalah satu pekuburan keluarga di Jerra”e, Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Sidrap, tepatnya disebelah timur Masjid Raya, Rappang.
“Insya Allah, sesuai kesepakatan keluarga, almarhum akan di makamkan pada hari ini yang sebelumnya akan di shalatkan di Masjid Raya Rappang,”ujar Ny Wilayah.
“Selamat jalan sahabatku, semoga amal ibadahnya diterima disisi Allah SWT dan diberi tempat yang layak disisinya. Kepada keluaraga yang ditinggal diberikan kesabaran dan ketabahan dalam menerima cobaan ini, amin,”harapnya yang turut diamini rekan seangkatan lainnya. (Diah)