Sidrap, Infosiar.com — Peringatan hari ulang tahun (HUT) H Rusdi Masse Mappasessu (RMS) ke 50 tahun ini, sepenggal cerita diungkit salah seorang mantan tokoh pemuda di daerah ini.
“Aris, saya sekarang memilih sabar, tak mau banyak pusing, apalagi emosi, ternyata marah-marah itu salah satu sumber penyakit yang merugikan diri sendiri,”ujar RMS yang dituturkan H Aris Asnawi via ponselnya, Jumat (3/3/2023).
Menurut Aris Asnawi, sepenggal kalimat yang disampaikan mantan Bupati Sidrap dua priode itu, masih teringat dengan jelas di memori saya pada saat bertemu di salah satu lokasi di kota Makassar beberapa tahun lalu.
Tentu di HUT emas Ketua DPW Partai NasDem Sulsel yang lahir di Rappang, Sidrap, Sulsel, 3 Maret 1973 ini, masyarakat Sidrap pada khususnya dan Sulsel pada umumnya terus menaruh harapan dan pemikiran positif dari seorang RMS dalam memajukan daerah ini.
Aris menambahkan, HUT ke 50 tahun ini, merupakan usia yang cukup matang dan sarat pengalaman serta karya nyata yang telah ditorehkan diberbagai bidang.
Selanjutnya, kata Aris, kiprahnya di dunia politik menghentakkan jagad raya, gerakan restorasi bagi seorang RMS, tak sekedar isapan jempol belaka, karena RMS sukses mewujudkan restorasi dari Desa ke Kota.
Lebih dari itu, tambah Aris, dia juga sukses merestorasi dirinya lebih sabar, lebih ikhlas, dan menemukan jati dirinya sebagai hamba Allah Azzawajallah.
Dijelaskannya, gerakan restorasi yang di kembangkan, tak hanya bertumpuh pada pemberdayaan masyarakat, pembangunan berbagai infrastruktur, bantuan sosial, baik ke petani ataupun ke UKMK melalui gerakan Spritualisme RMS sekaligus sebagai investasi akherat, Insya Allah.
“Selamat hari jadinya ke 50, semoga di HUT Emasnya bapak RMS, diberi umur panjang, sehat selalu, hidup rukun bersama keluarga dan sukses selalu dengan segala urusannya serta terus berbuat untuk masyarakat, amin,” harap H Aris Asnawi. (Diah)