Sidrap. infosiar.com — Setelah menunggu selama 14 bulan, atlet Bilyard asal Sidrap yang memperkuat tim PON Sulsel di Papua beberapa lalu, akhirnya menerima bonus dari Pemkab Sidrap.
Reward atas prestasinya meraih medali emas tersebut, diserahkan Ketua KONI Sidrap yang diwakili Sekretaris KONI Sidrao, Ahmad Jafar didampingi Muh Fajrin Salman dan Sahabuddin Pakkaja, Ahad (25/12/2022).
Menurutnyaz penyerahan bonus tersebut, rencananya akan diserahkannoada Jumat lalu (23/12/2022), namun atlet penerima atas nama Ismail Kadir masih memiliki kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan.
“Rencananya bonus itu akan diserahkan Jumat lalu, namun karena atlet penerima belum sempat hadir, sehngga penyerahannya baru dilaksanakan pada hari ini, Ahad (25/12/2022),” jelas Ahmad Jafar.
Dijelaskannya, penyerahan bantuan tersebut merupakan janji Pemkab Sidrap terhadap atlet berprestasi di daerah ini, walaupun harus menunggu lama bonus tersebut baru diserahkan.
“Sebenarnya, bonus tersebut akan diserahkan.langsung ketua KONI Sidrap, H Basri Lombang, tapi karena ada urusan oenting yang tidak bisa diwakili di Gorontalo, akhirnya mengamanahkan kepada saya,”kata Ahmad Jafar. (Diah)